KISAH SERAGAM YANG DIJAHIT IBU

Gambar sampul KISAH SERAGAM YANG DIJAHIT IBU

Sejak kecil, aku selalu mengamati setiap potong baju milik pelanggan yang sedang dijahit ibu. Yang paling menarik perhatianku biasanya kain yang tekstur dan coraknya mencolok. Sebab, kain percanya bisa kugunakan untuk membuat baju boneka barbie atau tas kecil. Hal itu pun terjadi bertahun-tahun. Jika dulu masih sering kuperhatikan apa motif dan tekstur kainnya. Ketika bernjak dewasa aku semakin acuh tak acuh. Entah sedang menjahit baju apa, kurang menarik perhatianku.

Sampai suatu ketika, ibu menyuruhku untuk memasang kancing. Tak ada yang spesial sama seperti baju biasa. Kali ini, kancing yang kupasang adalah kancing seragam dinas milik pelanggan. Lalu ibuku berkata, 

“Akhir-akhir ini ibu sering banget jahitin baju pegawai. Soalnya memang lagi pergantian seragam katanya.”

Aku hanya diam melanjutkan memasang kancing. 

“Ibu itu suka berdoa lho pas jahit baju seragam. Semoga saja suatu hari ibu bisa menjahit seragam pegawai punya anak sendiri.” Lanjut ibu.

Saat itu aku masih menempuh kuliah semester muda. Masih teramat jauh pikiranku untuk menjangkau ke sana. Bagaimanapun pekerjaan menjadi PNS merupakan pekerjaan impian di generasi ibu dan bapakku. Akan tetapi, lambat laun menjadi PNS bukanlah satu-satunya list pekerjaan yang dicita-citakan oleh generasiku dan sesudahnya.

Singkat cerita, setelah lulus kuliah dan mengabdi sebagai guru honorer di salah satu SMA. Ada sebuah pengumuman rekrutment CPNS. Aku dan sepuluh temanku yang berstatus honorer di sekolah yang sama pun sibuk mengurus berkas. Aku pribadi tidak terlalu berharap, mengingat saingan tes CPNS ini sangat ketat.  Semua proses pun aku ikuti, mulai dari tahap pertama hingga selesai. Alhamdulillah tidak menyangka kalau aku lolos. Padahal aku tidak terlalu berekspektasi terlalu tinggi akan lolos. Pasti ini adalah doa-doa yang dipanjatkan ibuku selama ini. 

Akhirnya impian ibu tercapai. Ibu pun bisa menjahit seragam PNS milik anaknya. Ibu, terima kasih atas doa-doamu selama ini. Semoga aku bisa menjadi abdi negara yang amanah dan bertanggung jawab. Aamiin.  

#KompetisiArtikel #KompetisiMenulis #SembariDinas #AbdiMuda #KompetisiASN #LombaASN #MenulisdiSembariDinas #ASNPunyaCerita

Bagikan :